Tahukah Anda tentang:
Mengapa Tuhan Yesus seolah-olah ‘ngotot’ minta supaya Gambar Kerahiman Ilahi ada dimana-mana..?
Tuhan punya kebebasan untuk menggunakan sarana apa pun demi keselamatan manusia.
Tuhan berbicara kepada manusia dengan berbagai macam cara, antara lain: melalui senyuman tulus dari orang yang tak dikenal, dari suara hati yang tidak tenang karena telah berbuat dosa dan kesalahan, peristiwa-peristiwa yang mengguncang kehidupan dan terjadinya tak terduga, seperti sakit-penyakit dan lainnya; bencana alam yang memporak-porandakan rumah dan bisnis.
Tuhan Yesus menghendaki agar setiap orang memperoleh kesempatan untuk ‘menghampiri’ Gambar itu, menatapnya dengan hormat dan penuh iman dan berbalik kepada-Nya, karena Dia sanggup melimpahkan rahmat-Nya yang sedang kita butuhkan.
Yesus hanya menetapkan syarat keselamatan, yaitu: berpaling kepada Tuhan karena percaya penuh akan Kerahiman-Nya.
Tuhan Yesus bersabda, “Tidak satu jiwa pun akan dibenarkan sebelum ia berpaling kepada Kerahiman-Ku dengan penuh kepercayaan”.
“Melalui gambar itu, Aku akan memberikan banyak rahmat kepada jiwa-jiwa; oleh karena itu biarlah setiap jiwa mendapat kesempatan untuk menghampirinya”. (BHF 570)
Yesus Engkau Andalanku.
KKI St.Gabriel – Paroki Pulo Gebang
