Tahukah Anda tentang:
Janji Tuhan bagi jiwa-jiwa yang mendaraskan doa Koronka, yaitu berupa: Satu Janji Umum dan Empat Janji Khusus.
JANJI UMUM:
“Dengan senang hati, Aku akan memberikan semua yang mereka minta kepada-Ku lewat pendarasan Koronka.” (BHF 1541)
“Lewat Koronka, engkau akan memperoleh segala sesuatu kalau yang engkau minta itu selaras dengan kehendak-Ku.” (BHF 1731)
JANJI KHUSUS I (September 1936):
“Barangsiapa mendarasnya akan menerima kerahiman yang besar pada saat kematiannya. Hendaklah para imam menganjurkan doa ini kepada para pendosa sebagai harapan terakhir untuk beroleh keselamatan. Bahkan kalau ada seorang pendosa yang sangat keras hatinya, asalkan ia mau mendaras Koronka ini satu kali saja, ia akan menerima rahmat dari kerahiman-Ku yang tak terbatas.” (BHF 687)
JANJI KHUSUS II (Desember 1936):
“Kalau Koronka ini didaras di dekat pembaringan orang yang sedang menghadapi ajal, murka Allah akan dipadamkan dan kerahiman yang tak terselami akan meliputi jiwanya. Dan, lubuk kerahiman-Ku yang mesra akan tergerak karena sengsara Putra-Ku yang memilukan.” (BHF 811)
JANJI KHUSUS III (Januari 1938):
“Apabila orang-orang berdosa yang keras hati mendaras Koronka, Aku akan memenuhi jiwa mereka dengan damai, dan saat kematian mereka akan menjadi saat yang membahagiakan.” (BHF 1541)
JANJI KHUSUS IV (Januari 1938):
“Kalau mereka mendaras Koronka di dekat orang yang menghadapi ajal, Aku akan berdiri di antara Bapa-Ku dan orang yang menghadapi ajal itu, bukan sebagai Hakim yang adil tetapi sebagai Juru Selamat yang maharahim.” (BHF 1541)
Yesus Engkau Andalanku.
KKI St.Gabriel – Paroki Pulo Gebang