Oksigen diberikan pada orang atau pasien covid-19 dengan gejala sesak napas dan saturasinya di bawah 90 persen atau dengan gejala :

  1. Dada nyeri dan sesak napas.
  2. Napas pendek dan kesulitan bernapas.
  3. Kelemahan dan kelelahan.
  4. Kesulitan berbicara.
  5. Tidak mampu berdiri tegak.
  6. Terlihat pucat dan perubahan warna pada wajah serta tubuh.

Umumnya, orang memiliki tingkat saturasi oksigen normal antara 94-99 persen untuk setiap individu. Ketika virus menyebabkan peradangan, kondisi ini mengakibatkan obstruktif dan tidak memfasilitasi pernapasan serta suplai oksigen, yang menyebabkan penurunan tingkat saturasi.

Tabung oksigen adalah salah satu alat yang dapat membantu menambah suplai oksigen dalam tubuh. Umumnya, pasien yang membutuhkan alat bantu ini didorong menggunakan oksigen setiap jam atau lebih atau setiap kali mereka merasakan penurunan kadar oksigen.

Jika kebutuhan oksigen pasien terus meningkat meski sudah menggunakan oksigen eksternal dan tetap menunjukkan 6 gejala tersebut diatas, itu artinya pasien butuh perawatan di Rumah Sakit.