MINGGU, 24 September  2023
Hari Minggu Biasa XXV

Matius 20: 1-16
Suatu kali pernah saya ikut menemani seorang imam untuk mengunjungi orang sakit di sebuah Rumah Sakit. Imam ini dengan sukacita selalu menyediakan waktu untuk mengunjungi orang-orang sakit yang membutuhkan pelayanan. Saat itu kami tiba di salah satu kamar VIP dan di dalamnya terbaring seorang kakek tua yang berada dalam keadaan sakit yang parah dan saat ini ditemani oleh istri dan anak-anaknya. Keluarga ini keluarga Katolik, kecuali kakek ini yang bukan Katolik dan telah lama pergi meninggalkan keluarga ini dengan seorang perempuan lain. Dalam pembicaraan singkat dengan mereka, diutarakan oleh istrinya bahwa suaminya mengutarakan kerinduannya untuk dibaptis menjadi anggota gereja Katolik. Dia menyesali dan ingin bertobat kembali ke keluarganya. Maka atas persetujuan keluarga yang lain, Imam ini membaptis kakek ini dan beberapa hari kemudian kakek ini pergi menghadap Tuhan.

“Tidakkah aku bebas mempergunakan milikku menurut kehendak hatiku? Atau iri hatikah engkau, karena aku murah hati?” (Mat 20:15)
Saat saya mengalami peristiwa bersama imam tersebut, sebagai seorang manusia biasa sempat terpikir dalam benak saya, Kok enak sekali kakek itu, sepanjang hidupnya melukai keluarga, tetapi langsung diselamatkan karena bertobat dan dibaptis menjelang akhir hidupnya, sedangkan kita yang masih hidup ini harus bersusah payah untuk bisa diselamatkan.

Saudaraku yang terkasih, Allah kita adalah adil, namun kadang dalam pandangan kita Ia seringkali berlaku tidak adil. Iri hati sering menguasai pikiran, karena kita kurang bersyukur akan rahmat dan janji-Nya yang selama ini kita terima. Hal ini bisa kita lihat dalam perumpamaan tentang orang-orang di kebun anggur yang kita renungkan di hari minggu ini. Padahal dalam perumpamaan ini dikatakan bahwa mereka semua sudah menyepakati tentang besarnya upah sejak awal mereka bekerja.

Kita harus belajar untuk fokus pada apa yang kita miliki dan mensyukurinya, bukan fokus pada apa yang dimiliki atau yang dialami orang lain, sehingga kita tidak membanding-bandingkan hidup kita dengan orang lain. Kita selalu bersyukur atas apa yang kita terima, sehingga kita tidak akan mudah iri hati pada hidup orang lain, melainkan akan ikut bersyukur karena kita yakin dan percaya bahwa Allah Maha Pemurah. Dengan demikian hidup kita akan tenang dan kita dapat fokus hanya pada kemurahan Tuhan dalam hidup kita.

Pertanyaan bagi kita saat ini ialah, apakah aku masih suka membanding-bandingkan hidup kita dengan hidup orang lain? (Suster PIJ)

BACAAN MINGGU INI

BACAAN I

Bacaan I
Yes. 55:6-9.

"Rancangan-Ku bukanlah rancanganmu."

Yes 55:6 Carilah TUHAN selama Ia berkenan ditemui; berserulah kepada-Nya selama Ia dekat!
Yes 55:7 Baiklah orang fasik meninggalkan jalannya, dan orang jahat meninggalkan rancangannya; baiklah ia kembali kepada TUHAN, maka Dia akan mengasihaninya, dan kepada Allah kita, sebab Ia memberi pengampunan dengan limpahnya.
Yes 55:8 Sebab rancangan-Ku bukanlah rancanganmu, dan jalanmu bukanlah jalan-Ku, demikianlah firman TUHAN.
Yes 55:9 Seperti tingginya langit dari bumi, demikianlah tingginya jalan-Ku dari jalanmu dan rancangan-Ku dari rancanganmu.

Bacaan II

Flp. 1:20c-24,27a .
"Bagiku hidup adalah Kristus."

Flp 1:20 Sebab yang sangat kurindukan dan kuharapkan ialah bahwa aku dalam segala hal tidak akan beroleh malu, melainkan seperti sediakala, demikianpun sekarang, Kristus dengan nyata dimuliakan di dalam tubuhku, baik oleh hidupku, maupun oleh matiku.
Flp 1:21 Karena bagiku hidup adalah Kristus dan mati adalah keuntungan.
Flp 1:22 Tetapi jika aku harus hidup di dunia ini, itu berarti bagiku bekerja memberi buah. Jadi mana yang harus kupilih, aku tidak tahu.
Flp 1:23 Aku didesak dari dua pihak: aku ingin pergi dan diam bersama-sama dengan Kristus?itu memang jauh lebih baik;
Flp 1:24 tetapi lebih perlu untuk tinggal di dunia ini karena kamu.

Flp 1:27 Hanya, hendaklah hidupmu berpadanan dengan Injil Kristus, supaya, apabila aku datang aku melihat, dan apabila aku tidak datang aku mendengar, bahwa kamu teguh berdiri dalam satu roh, dan sehati sejiwa berjuang untuk iman yang timbul dari Berita Injil,

Bacaan Injil
Mat. 20:1-16a.

"Iri hatikah engkau karena Aku murah hati?."

Mat 20:1 "Adapun hal Kerajaan Sorga sama seperti seorang tuan rumah yang pagi-pagi benar keluar mencari pekerja-pekerja untuk kebun anggurnya.
Mat 20:2 Setelah ia sepakat dengan pekerja-pekerja itu mengenai upah sedinar sehari, ia menyuruh mereka ke kebun anggurnya.
Mat 20:3 Kira-kira pukul sembilan pagi ia keluar pula dan dilihatnya ada lagi orang-orang lain menganggur di pasar.
Mat 20:4 Katanya kepada mereka: Pergi jugalah kamu ke kebun anggurku dan apa yang pantas akan kuberikan kepadamu. Dan merekapun pergi.
Mat 20:5 Kira-kira pukul dua belas dan pukul tiga petang ia keluar pula dan melakukan sama seperti tadi.
Mat 20:6 Kira-kira pukul lima petang ia keluar lagi dan mendapati orang-orang lain pula, lalu katanya kepada mereka: Mengapa kamu menganggur saja di sini sepanjang hari?
Mat 20:7 Kata mereka kepadanya: Karena tidak ada orang mengupah kami. Katanya kepada mereka: Pergi jugalah kamu ke kebun anggurku.
Mat 20:8 Ketika hari malam tuan itu berkata kepada mandurnya: Panggillah pekerja-pekerja itu dan bayarkan upah mereka, mulai dengan mereka yang masuk terakhir hingga mereka yang masuk terdahulu.
Mat 20:9 Maka datanglah mereka yang mulai bekerja kira-kira pukul lima dan mereka menerima masing-masing satu dinar.
Mat 20:10 Kemudian datanglah mereka yang masuk terdahulu, sangkanya akan mendapat lebih banyak, tetapi merekapun menerima masing-masing satu dinar juga.
Mat 20:11 Ketika mereka menerimanya, mereka bersungut-sungut kepada tuan itu,
Mat 20:12 katanya: Mereka yang masuk terakhir ini hanya bekerja satu jam dan engkau menyamakan mereka dengan kami yang sehari suntuk bekerja berat dan menanggung panas terik matahari.
Mat 20:13 Tetapi tuan itu menjawab seorang dari mereka: Saudara, aku tidak berlaku tidak adil terhadap engkau. Bukankah kita telah sepakat sedinar sehari?
Mat 20:14 Ambillah bagianmu dan pergilah; aku mau memberikan kepada orang yang masuk terakhir ini sama seperti kepadamu.
Mat 20:15 Tidakkah aku bebas mempergunakan milikku menurut kehendak hatiku? Atau iri hatikah engkau, karena aku murah hati?
Mat 20:16 Demikianlah orang yang terakhir akan menjadi yang terdahulu dan yang terdahulu akan menjadi yang terakhir."

JADWAL MISA

Misa Harian:
Senin - Jumat, pkl. 05.30
Misa Jumat Pertama & Adorasi Sakramen Mahakudus:
Jumat, pkl. 19.00 (misa harian pagi ditiadakan)
Misa Mingguan :
Sabtu : pkl. 17.00
Minggu : pkl. 06.30 | 09.00 | 17.00

BERITA SEKRETARIAT

PENGUMUMAN PERKAWINAN

Pengumuman I
• Sdri. Maria Lisa Mihardja (St. Agustinus) dengan Sdr. Kurniadi Husosdo (Jakarta)

• Sdr. Yohanis Tatu dengan Sdri. Maria Herlina Ma (St. Yohanes)

Pengumuman III
• Sdri. Elisabeth Luciana Regina Koraag (St. Albertus) dengan Sdr. Ryan Mandela (Jakarta)

Anda yang mengetahui halangan perkawinan tersebut, wajib memberitahu Pastor Paroki.

TAHUKAH KAMU?

KALENDER LITURGI

Kalender Liturgi
Hari Minggu Biasa XXV

Senin, 25 September
Hari Biasa (hijau)
Ezr. 1:1-6: Mzm. 126:1-2ab.2cd-3.4-5.6:
Luk.8:16-18

Selasa, 26 September
Kosmas dan St.Damianus (hijau)
Ezr. 6:7-8.12b.14-20.Mzm. 122:1-2.3-4a,4b-5.
Luk. 8:19-21

Rabu, 27 September
Peringatan Wajib St. Vinsensius a Paulo (putih)
Ezr. 9:5-9; MT Tb. 13:2,3-4a,4bcd,5,8:
Luk. 9:1-6.

Kamis, 28 September
Wenseslaus, Laurensius Ruiz (hijau)
Hag. 1:1-8; Mzm. 149:1-2.3-4,5-6a,9b: Luk. 9:7-9

Jumat, 29 September
Pesta St. Mikael, Gabriel,dan Rafael, Malaikat Agung (putih)
Dan 7:9-10.13-14 atau Why 12:7-12a; Mzm 138:1-2a.2bc-3.4-5;
Yoh 1:47-51

Sabtu, 30 September
Peringatan Wajib St.Hieronimus (putih)
Za. 2:1-5,10-11a; MT Yer.31:10,11-12ab,13;
Luk. 9:43b-45

Minggu, 1 Oktober 2023
Hari Minggu Biasa XXVI (hijau)
Yeh. 18:25-28; Mzm. 25:4bc-5,6-7,8-9;
Flp.2:1-11 (Flp.2:1-5) Mat.21:28-32.

PERSEMBAHANKU

Rekening Kolekte ke-1
BCA 419‐302‐7981 (PGDP Santo Gabriel)

Rekening Kolekte ke-2/Pemeliharaan Kompleks Gereja
BCA 093‐303‐3349 (PGDP Santo Gabriel)

JADWAL PETUGAS PELAYAN LITURGI

Hari Pkl Penyambut Jemaat Kor Dirigen Organis Lektor / Pemazur Keterangan
Jumat, 22 September 19:00 Novena Santo Gabriel Hari ke-1
Sabtu, 23 September 17:00 St. Antoniis Wil 8 MY Cantata Budi Mathilda Iwan D HARI MINGGU BIASA XXV
Minggu, 24 September 06:30 WK CB Sta. Caecilia Xandra Anto Tina
09:00 Sta. Ursula Wil 10 St. Thomas Theo RD Anna Vennia
17:00 Sta. Brigitta Wil 15 Wil 7 Detje Edgar Frans S
Senin, 25 September 19:00 Novena Santo Gabriel Hari ke-4
Selasa, 26 September 19:00 Novena Santo Gabriel Hari ke-5
Rabu, 27 September 19:00 Novena Santo Gabriel Hari ke-6
Kamis, 28 September 19:00 Novena Santo Gabriel Hari ke-7
Jumat, 29 September 19:00 Novena Santo Gabriel Hari ke-8
Sabtu, 30 September 19:00 St. Matius Wil 3 Wil 16 Marsel Tika Cella HARI MINGGU BIASA XXVI
Minggu, 1 Oktober 06:30 St. Bartolomeus (Wil 1) St. Petrus Prabawa Andreas Darti HARI MINGGU BIASA XXVI
09:00 Sta. Verena (Wil 15) Wil 18 Erick Joshua Vanessa
17:00 Sta. Stefani (Wil 14) Gabriel Choir Adrian Anna Jati Bagus

PENGUMUMAN PAROKI

CYTW-2023

AYO ...
Ajak semakin banyak umat terlibat hidup menggereja!
Kirimkan e-flyer kegiatan komunitasmu ke Komsos
PIC: Nana (0896-2153-2720)

POJOK UMAT