Jakarta – Sabtu, 20 Juli, seksi dekorasi St. Gabriel Pulgebang dibantu WKRI, Legio Maria dan OMK, menggelar  acara seminar, demo dan workshop dengan tema Tata Bunga Altar.  Tujuan acara ini diselenggarakan adalah ; Semakin berkembangnya pelayanan dekorasi di gereja St.Gabriel  dan menjadikan dekorasi liturgi gereja menjadi lebih baik, benar dan indah.

Seminar yang berlangsung di ruang Yakobus, gereja St. Gabriel ini dihadiri oleh 63 peserta, 20 peserta lainnya adalah tamu, yang berasal dari daerah Karet, Deltmas, St.Anna Duren Sawit, Tangerang, St. Albertus dan Bintaro.

Acara ini dimulai pukul 07.00 dan dibuka dengan doa oleh Rm A. Susilo Wijoyo, Pr. Sebagai narasumber hadir ibu Mimi Sumiaty Aifd -(Anggota IPBI-Ikatan Perangkai Bunga Indonesia, tim dekor gereja St. Yakobus KGP, owner Vana Design Floris, Kelapa Gading), Ibu Apuline Tuti  Wahyuni dan Ibu Rossa Rini Ambarwati, keduanya adalah tim dekorasi dan pengajar dari gereja St.Maria Fatima, Banyumanik.

Rm.Susilo sebagai salah satu narasumber, menyampaikan bahwa workshop ini ditujukan untuk kepentingan pelayanan di gereja. Spiritualitas dalam menjalankan dekor gereja menjadi hal yang sangat penting termasuk merendahkan diri, mengutamakan orang lain, dan sebagai dasar dari semua sifat melayani tersebut adalah Cinta Kasih.

Menurut ketiga narasumber, Ibu Mimi, Ibu Tuti dan Ibu Nur, seorang pendekor liturgi gereja harus memahami warna liturgi dan maknanya, karena akan sangat menentukan warna bunga, jenis daun dan ukuran tinggi atau lebarnya dekorasi bunga yang akan dibuat.

Selanjutnya peserta menerima material dekorasi berupa aneka bunga, daun, vas dan oasis foam yang dipergunakan untuk praktek membuat dekorasi bunga secara langsung. Setelah menerima materi teori dan tips-tips, peserta lagsung mempraktekkannya di ruang workshop yang digelar di GKP lt.3 gereja St. Gabriel.

Tidak terasa acara berlangsung hingga pukul 15.00, peserta membawa banyak ilmu, pengalaman serta satu vas bunga cantik hasil dekorasi masing-masing yang dibawa pulang.

 

(IreneBonnie/Er/Bon)