Novena Roh Kudus Hari Ke-7, 2 Juni Mei 2022 pukul 19:00 WIB Offline dan Online.

Disiarkan secara langsung melalui Channel Media Sosial Paroki Pulogebang :

Video akan muncul 15 menit (minimal) sebelum Novena dimulai. Jika tidak muncul mohon refresh halaman ini atau kunjungi

http://youtube.com/parokipulogebang/live

NOVENA Hari ke-7 – Kamis, 2 Juni 2022
ROH KUDUS MENEGUHKAN KITA BERGIAT DALAM PEKERJAAN TUHAN

RITUS PEMBUKA

Nyanyian Pembuka : “Datanglah, ya Roh Kudus” (PS 572)

Datanglah ya Roh Kudus,
Dari surga mulia, lawatilah umatMu.
Dalam cintaMu mesra, hati kami barui, jadikanlah baitMu.

Guru bijak dan benar,
Ajar kami mendengar sabda hidup yang kekal.
Jiwa kami jauhkan dari tipu dan jerat, agar kami tidak sesat.

Roh Penghibur, datanglah,
Dari Bapa turunlah, jiwa kami hiburlah.
Limpahkanlah damaiMu, hidup kami kuduskan, jadikanlah saksiMu

TANDA SALIB DAN SALAM

Pengantar
Umat yang terkasih,
Kitab Suci adalah cermin yang jernih bagi umat beriman untuk melihat, menilai dan belajar tentang bagaimana daya kekuatan Tuhan yang hadir di tengah umat-Nya. Dengan setia dan giat selalu dalam pekerjaan Tuhan, niscaya kita berdiri teguh dan tidak goyah di tengah dunia yang sedang mengalami krisis. Dalam kehidupan yang penuh tantangan dan perselisihan justru Gereja tumbuh dan menjadi kuat.

TOBAT

DOA KOLEKTA
I : Marilah kita berdoa (hening sejenak)
Allah Bapa kami, kami menyadari kasih setia-Mu yang besar. Semoga dengan kekuatan Roh Kudus-Mu, iman kami umat-Mu selalu bertahan kendati kami lemah dan rapuh akan dosa. Buatlah kami berani meleburkan diri dalam kesatuan umat Allah sebagai Gereja-Mu yang kudus, dan semoga kami semakin layak dan pantas menjadi tanda kehadiran-Mu di tengah-tengah dunia.
Demi Kristus Tuhan dan pengantara kami, yang bersama Dikau dalam persekutuan Roh Kudus, hidup dan berkuasa, Allah sepanjang segala masa. Amin.

LITURGI SABDA

Bacaan I Kis. 22:30; 23:6-11

Mazmur Tanggapan Mzm. 16:1-2a,5,7-8,9-10,11

“Jagalah aku, ya Tuhan, sebab padaMu aku berlindung.”

1. Jagalah aku ya Allah, sebab padaMu aku berlindung.
Aku berkata kepada Tuhan, “Engkaulah Tuhanku.
Ya Tuhan, Engkaulah bagian warisan dan pialaku,
Engkau sendirilah yang meneguhkan bagian yang diundikan kepadaku.”

2. Aku memuji Tuhan, yang telah memberi nasihat kepadaku,
Pada waktu malam aku diajar oleh hati nuraniku.
Aku senantiasa memandang kepada Tuhan.
Karena Ia berdiri di sebalah kananku, aku tidak goyah.

Bait Pengantar Injil
“Alleluya”

Semoga mereka semua menjadi satu, sama seperti Engkau ya Bapa, ada di dalam Aku dan Aku di dalam Engkau,
Supaya dunia percaya bahwa Engkaulah yang telah mengutus Aku.

Bacaan Injil Yoh. 17:20-26

HOMILI

DOA UMAT
I : Dalam situasi penuh tantangan ini, kita memerlukan keberanian iman, agar kita tetap dipersatukan dengan Bapa melalui Sang Juruselamat dalam kemuliaan. Maka, marilah dengan bimbingan dan terang Roh kudus, kita panjatkan doa-doa permohonan kita, agar iman kita tetap terjaga sebagai kesatuan umat Allah:
L : Bagi Bapa Suci, para Uskup, para Imam dan rohaniwan-rohaniwati
Semoga Roh Kudus tercurah atas mereka dalam memimpin Gereja dan menguatkan iman umat, khususnya yang berada di daerah-daerah konflik, sehingga Gereja tidak terpecah-belah, semakin memiliki kedalaman iman dan giat membela nilai-nilai kebaikan. Marilah kita mohon
U : Utuslah Roh Kudus-Mu, ya Tuhan

L : Bagi para pemimpin negara dan tokoh masyarakat
Semoga Roh Kudus dicurahkan kepada mereka agar dengan bijak mampu mengatasi segala kesulitan dan menjunjung tinggi semangat pengabdian tanpa mementingkan diri sendiri atau kelompok. Marilah kita mohon
U : Utuslah Roh Kudus-Mu, ya Tuhan

L : Bagi generasi muda Gereja
Semoga Roh Kudus menggerakkan para generasi muda Gereja agar semakin bertekun dalam memelihara iman, bergiat dalam pekerjaan Tuhan dan berani menjadi saksi kebenaran Kristus yang sejati. Marilah kita mohon
U : Utuslah Roh Kudus-Mu, ya Tuhan

L : Bagi kita yang hadir di sini
Semoga Roh Kudus diutus kepada kita semua, agar kita semakin kuat dalam iman kepada Yesus Tuhan dengan kerendahan hati rela berkurban untuk menjadi teladan dalam keutamaan rohani di tengah masyarakat. Marilah kita mohon
U : Utuslah Roh Kudus-Mu, ya Tuhan

I : Allah Bapa kami, Engkau telah mengutus Putera-Mu supaya kami percaya kepada kasih-Mu yang Mahabesar. Sudilah mendengarkan doa-doa permohonan kami, agar hidup kami berbuah nilai-nilai luhur dalam semangat kesatuan bersama Putera dan Roh Kudus. Demi Kristus, Tuhan dan Pengantara kami.
U : Amin.

LITURGI EKARISTI

A. PERSIAPAN PERSEMBAHAN

Nyanyian : Kami unjukkan, kami sembahkan (PS 377)

Kami unjukkan kami sembahkan kebebasan dan kemerdekaan.
Ingatan, budi, kehendak hati kami serahkan pada Mu Tuhan.
Buah karya kami malam dan hari, trimalah Tuhan dalam tanganMu.
Segala yang ada milikMu jua, dalam karsaMu kami gunakan.
Bimbinglah kami kuatkan hati untuk berkarya bagi sesama.
Segala yang ada milikMu jua, bagi Tuhan kami persembahkan.

Doa Persiapan Persembahan
I : Allah Bapa Mahakudus, semoga roti dan anggur yang kami persembahan ini menjadi tanda kehadiran kasih-Mu di dunia, khususnya bagi kami umat pilihan- Mu. Arahkanlah kami kepada Putra-Mu terkasih, Yesus Kristus Tuhan kami sumber iman sejati, agar hidup kami semakin menjadi berkat di dalam situasi dunia saat ini. Sebab Dialah Tuhan kami.
U : Amin.

B. DOA SYUKUR AGUNG
PREFASI
KUDUS
Kudus, kudus, kuduslah Tuhan. Allah segala kuasa. Surga dan bumi, penuh kemuliaan-Mu. Terpujilah Engkau di surga. Diberkatilah yang datang dalam nama Tuhan. Terpujilah Engkau di surga.

DOA SYUKUR AGUNG

C. KOMUNI
BAPA KAMI (ASW)
DOA DAMAI
ANAK DOMBA ALLAH
PENERIMAAN KOMUNI
DOA SESUDAH KOMUNI
I : Allah Bapa Mahakasih, kami bersyukur atas kelimpahan berkat surgawi yang telah kami terima. Semoga Gereja-Mu senantiasa dikuatkan oleh Roh Kudus-Mu agar Kau satukan sebagai tanda kehadiran-Mu di dunia, dan hidup kami menjadi semakin menjadi berkat bagi seluruh mahluk ciptaan-Mu. Demi Yesus Kristus, Tuhan dan Pengantara kami.
U : Amin.

Doa Mohon Tujuh Karunia Roh Kudus

Datanglah, ya Roh Hikmat ,
turunlah atas diri kami,
ajarlah kami menjadi orang bijak terutama agar kami dapat menghargai, mencintai dan mengutamakan cita-cita surgawi;
dan semoga kami Kau lepaskan dari belenggu dosa dunia ini.

Datanglah, ya Roh Pengertian,
turunlah atas diri kami. Terangilah budi kami, agar dapat memahami ajaran Yesus,
Sang Putera dan melaksanakannya dalam hidup sehari-hari.

Datanglah, ya Roh Nasihat,
dampingilah kami dalam perjalanan hidup yang penuh gejolak ini;
semoga kami melakukan yang baik dan menjauhi yang jahat.

Datanglah, ya Roh Keperkasaan,
kuatkanlah hamba-Mu yang lemah ini, agar tabah menghadapi segala kesulitan dan derita.
Semoga kami Kau kuatkan dengan memegang tangan-Mu yang senantiasa menuntun kami.

Datanglah, ya Roh Pengenalan akan Allah ,
ajarlah kami mengetahui bahwa semua yang ada di dunia ini sifatnya sementara saja.
Bimbinglah kami agar tidak terbuai oleh kemegahan dunia.
Bimbinglah kami agar dapat menggunakan hal-hal duniawi untuk kemuliaan-Mu.

Datanglah, ya Roh Kesalehan ,
bimbinglah kami untuk terus berbakti kepada-Mu.
Ajarilah kami menjadi orang yang tahu berterimakasih atas segala kebaikan-Mu;
dan berani menjadi teladan kesalehan bagi orang-orang di sekitar kami.

Datanglah, ya Roh Takut akan Allah ,
ajarlah kami untuk takut dan tunduk kepada-Mu di mana pun kami berada;
tegakkanlah kami agar selalu berusaha melakukan hal-hal yang berkenan kepada-Mu.
Amin

RITUS PENUTUP

BERKAT

PENGUTUSAN

PERARAKAN KELUAR

Nyanyian Pengutusan: “Menjadi Saksi (ASW)”

Roh Kudus datanglah di tempat ini
Roh Kudus tercurah ke dalam hati kami
Roh Kudus menghembuskan daya ilahi
Memberi kekuatan menjadi saksi

Saksi Yesus Kristus di dalam hidup
Hidup dalam iman, pengharapan dan kasih
Saksi Yesus Kristus di dalam dunia
Mewartakan kabar sukacita Injili

Pengumuman

Doa Mohon Tujuh Karunia Roh Kudus

Datanglah, ya Roh Hikmat ,
turunlah atas diri kami,
ajarlah kami menjadi orang bijak terutama agar kami dapat menghargai, mencintai dan mengutamakan cita-cita surgawi;
dan semoga kami Kau lepaskan dari belenggu dosa dunia ini.

Datanglah, ya Roh Pengertian,
turunlah atas diri kami. Terangilah budi kami, agar dapat memahami ajaran Yesus,
Sang Putera dan melaksanakannya dalam hidup sehari-hari.

Datanglah, ya Roh Nasihat,
dampingilah kami dalam perjalanan hidup yang penuh gejolak ini;
semoga kami melakukan yang baik dan menjauhi yang jahat.

Datanglah, ya Roh Keperkasaan,
kuatkanlah hamba-Mu yang lemah ini, agar tabah menghadapi segala kesulitan dan derita.
Semoga kami Kau kuatkan dengan memegang tangan-Mu yang senantiasa menuntun kami.

Datanglah, ya Roh Pengenalan akan Allah ,
ajarlah kami mengetahui bahwa semua yang ada di dunia ini sifatnya sementara saja.
Bimbinglah kami agar dapat menggunakan hal-hal duniawi untuk kemuliaan-Mu.

Datanglah, ya Roh Kesalehan ,
bimbinglah kami untuk terus berbakti kepada-Mu.
Ajarilah kami menjadi orang yang tahu berterimakasih atas segala kebaikan-Mu;
dan berani menjadi teladan kesalehan bagi orang-orang di sekitar kami.

Datanglah, ya Roh Takut akan Allah ,
ajarlah kami untuk takut dan tunduk kepada-Mu di mana pun kami berada;
tegakkanlah kami agar selalu berusaha melakukan hal-hal yang berkenan kepada-Mu.
Amin